Selasa, Juli 06, 2010

My Daily Life

Kalau ditanya tentang kesibukan saya sehari-hari, maka jawaban saya adalah seputar makan dan tidur. Yang pasti tugas nganterin istri dan jemput istri pulang kerja sudah on the list meskipun tidak dituliskan. It's a must thing to do.... Diwaktu luang ya balik lagi untuk makan ama tidur. Ya kalau pas lagi banyak inspirasi nongkrong di depan komputer untuk sekedar mencurahkan ide yang sudah terlanjur ada di dalam pikiran. Sayang banget kalau disia-siakan, enatr malah mubazir. Lagian bisa sedikit meringankan beban pikiran saya dan memberikan kesempatan untuk ide-ide yang lain bisa mampir ke dalam pikiran saya. Biasanya sih abis makan siang bakal langsung ke peraduan. Tetapi karena jatah tidur siang sudah diambil, nah sekarang saatnya menyibukkan jari-jari diatas keyboard. Sambil ditemani oleh semilir angin disamping rumah dan suara dari streaming radio membuat ide itu muncul terus dan terus.

Sepertinya, target saya untuk meningkatkan berat badan sudah tercapai. Sekarang saatnya untuk pembentukan tubuh. Padahal jujur banget saya itu paling malas untuk melakukan latihan apalagi kalau harus ke gym. By the way, emang ada gym ya didekat rumah saya??? Seingat saya sih cuman ada satu itupun dekat dengan radio station tempat saya kerja dulu. Kadang yang bikin malas adalah banyaknya orang yang sudah "terbentuk" tubuhnya yang kadang suka secara tidak langsung mengintimidasi para pengunjung gym yang lain. Atau ini hanya perasaan jealous saya aja kali ya??? Padahal saya sudah sejak lama melahap segala bacaan tentang gaya hidup pria sehat terbitan ibukota. Tetapi belum ada motivasi yang besar untuk membuat saya melakukan latihan-latihan yang ada dalam majalah tersebut. Memang pada dasarnya kurang motivasi he..he... No need to blaming any one.

Tidak ada komentar: