Minggu, Maret 15, 2009

What will happen on 2012???

Beberapa waktu yang lalu saya membaca majalah dilapak majalah langganan saya. Memang majalah tersebut dikenal dengan ulasan-ulasan supranatural. Dan ada satu artikel yang berkaitan dengan judul yang sengaja saya pakai untuk postingan artikel ini. Jadi dalam artikel majalah tersebut diramalkan akan terjadi "the big thing" di tahun 2012. Memang sih tidak dideskripsikan lebih detail apa "the big thing" itu. Dalam artikel di majalah tersebut juga diulas penjelasan dari narasumber yang dikenal sebagai paranormal.

Salah satunya adalah Mama Laurent yang sedikit memberikan bocoran tentang kedahsyatan "the big thing" tersebut. Dalam artikel tersebut Mama Laurent menyebutkan bakal terjadi bencana-bencana yang dahsyat di tahun itu. Dan bencana-bencana itu dalam skala besar jika dibandingkan dengan bencana-bencana yang sudah pernah terjadi (terdengar sangat menakutkan). Sebenarnya ada satu lagi narasumber yang berkomentar tetapi saya lupa namanya (Kalau gak salah Ki Gendeng Pamungkas dech). Jadi penasaran ya???

Dan yang lebih menggelitik, tabloid Bintang yang biasanya mengulas tentang gaya hidup selebriti pun menurunkan laporan khususnya tentang hal ini. Dan disitu juga ada narasumber yang diwawancarai untuk memberikan komentarnya. Walaupun saya tidak membacanya secara utuh, tetapi buat saya agak aneh dengan liputan tersebut mengingat image dari tabloid Bintang adalah tabloid infotainment. Dan tiba-tiba menurunkan beritanya tentang "the big thing" yang bakal terjadi di tahun 2012.

Sebagai umat muslim memang kita harus percaya dengan hari akhir seperti yang tertuang dalam ajaran agama Islam. Tetapi kapan itu terjadi menjadi rahasia Allah SWT. Walaupun kita bisa membaca tanda-tanda dari "semakin dekatnya" hari akhir. Dan yang bisa kita lakukan adalah memperbanyak ibadah dan amalan kita. Dan selalu memohon ampun kepada Nya.

Tidak ada komentar: